Jumat, 28 Oktober 2011

Bupati Kep sula Terima Penghargaan IGA Dari Mendagri

Calon Gubernur Maluku Utara Hi. Ahmad Hidayat Mus

SANANA, PM--Tahun 2011 ini merupakan tahun yang paling menggembirakan bagi Pemkab Kep Sula dan masyarakat Kepulauan Sula. Betapa tidak, Bupati Kep Sula yang juga Calon Gubernur Maluku Utara Hi. Ahmad Hidayat Mus, mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat, karena keberhasilannya membangun Kabupaten Kepulauan Sula.
Bahkan tekad AHM begitu disapa untuk memperkenalkan pembangunan Kabupaten Kepulauan bukan hanya di tingkat Nasional, namun putra Kep Sula itu berkeinginan untuk mengembalikan kejayaan Dad Hia Ded Sua ini ke manca negara. Bahkan, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi sudah beberapa kali memberikan penghargaan.
Penghargaan yang teranyar diperoleh Bupati Kep Sula AHM  dari Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi adalah penghargaan Innovative Goodverment Award (IGA) bersama dengan 30 kepala daerah lain di Indonesia yang diserahkan langsung Mendagri Gamawan Fauzi, di kantor Kementerian Dalam Negeri Jalan Medan Merdeka Utara No 7 Jakarta Pusat. Pekan kemarin.

Penghargaan IGA dari Mengdari Gamawan Fauzi pada tahun 2011 bersama 30 kepala daerah lain di Indonesia karena dinilai berhasil dalam program inovasi pemberdayaan masyarakat melalui rangkaian penataan wilayah. Penghargaan tersebut masuk dalam kategori peningkatan daya saing daerah.
Dan Kep Sula termasuk daerah yang berhasil dalam program pemberdayaan masyarakat dengan pola NUSSP dan NSD terobosan pemberdayaan masyarakat miskin melalui rangkaian penataan wilayah di Kabupaten Kepualaun Sula, telah dijalankan dengan baik selama kurun waktu masa kepemimpinannya.
AHM via ponsel mengatakan penghargaan kali ini diperoleh Kabupaten Kep Sula melalui kategori pemberdayaan masyarakat, dengan kegiatan program inovasi pemasyarakatan dalam proses pembangunan disejumlah desa yang berada di wilayah Kabupaten Kepulauan Sula."Dalam ajang penghargaan pemerintah daerah inovatif tahun 2011 ini, kami bersama dengan 30 kabupaten kota lainnya, telah disaring menjadi 12 Kabupaten unggulan. Namun, sejuah ini Kep Sula belum masuk kategodi mana yang masuk sebagai kategori adalah Kabupaten Kep Sula, Kota Banda Aceh, Kebupaten Deli Serdang, Kota Pelembang, Kota Banjar, Kota Semarang, Kabupaten Wonogiri, Kabupaten Jepara, Kota Malang, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Jember dan Kota Probolonggo," paparnya.
Apresiasi dan Penghargaan diberikan Kemendagri, dalam mencermati berbagai kreativitas dan inovasi pemerintah daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan. Ia menyebutkan, ada empat kategori penghargaan dalam penilaian inovasi daerah tersebut, diantaranya Tata Kelola Pemerintah Daerah, Pelayanan Publik, Pemberdayaan Masyarakat dan Peningkatan Daya Saing Daerah."Ketegori tersebut secara bertahap akan dilakukan penilaian untuk menetapkan pemenang IGA tahun 2011, dengan mekanisme pelaksanaan yang dilakukan oleh tim Ahli IGA dari Kemendagri," ujarnya.
Daerah yang menerima "Innovative Government Award" (IGA) 2011 dari Kementerian Dalam Negeri karena dinilai memiliki inovasi yang tinggi dalam tata kelola pemerintahan."Dari 489 Kabupaten/Kota yang ada di seluruh Indonesia, setelah melalui tahapan seleksi, ditentukan 30 kabupaten/kota sebagai nominator, dan dari pemilihan Kota Sanana menerima penghargaan IGA 2011 untuk kategori tata kelola pemerintahan," ujarnya.
Penghargaan ini diterima atas kerja keras semua komponen jajaran dalam menyelesaikan standar kompetensi jabatan di lingkup Pemkab Kep Sula. "Kota Sanana dianggap membuat kebijakan inovatif, dari kebijakan standar yang diterapkan selama ini misalnya, kebijakan standar kompetensi jabatan berdasarkan tes kemampuan, untuk mengantisipasi terjadinya kolusi," katanya.
Selain itu, penerapan standar kompetensi jabatan dalam pengangkatan para pejabat di lingkup Pemkab Kep Sula, sehingga memberikan kepastian jenjang karier bagi setiap PNS. Berbagai program pembangunan di Kep Sula saat ini juga diarahkan untuk menjadikan Kep Sula sebagai kota kecil moderen, sesuai gaya hidup kota-kota besar, sehingga masyarakat merasa nyaman dan tidak punya keinginan pindah ke daerah lain.
AHM berharap penghargaan "Innovative Government Award" yang diterima semakin memacu kreativitas seluruh lapisan masyarakat, pemerintah dan swasta untuk membangun Kep Sula menjadi lebih baik, maju, moderen dan mandiri di masa mendatang."Penghargaan ini diraih atas kerja keras seluruh komponen masyarakat Kep Sula yang terkenal kreatif dan inovatif dalam berbagai program pembangunan," katanya.(din)

Tidak ada komentar: